Apel Pagi dan Koordinasi Pemerintah Parangtritis

Administrator 12 Juni 2023 09:20:00 WIB

Parangtritis (12/06). Senin, 12 Juni 2023 Pemerintah Kalurahan Parangtritis beserta jajaran melaksanakan apel pagi dan koordinasi rutin pemerintahan. Apel pagi bertempat di halaman Kantor Kalurahan Parangtritis. Topo (Lurah Parangtritis) bertindak sebagai pembina apel. Sedangkan sebagai pemimpin apel adalah Jagabaya Parangtritis Karjana, S.H. Bhabinkamtibmas Parangtritis turut hadir dalam giat tersebut.

Koordinasi rutin pemerintahan dilaksanakan di Aula Balai Kalurahan Parangtritis yang dipimpin oleh Lurah Parangtritis. Orang nomor satu di Parangtritis ini berharap agar segala sesuatunya dipersiapkan terkait akan diadakannya evaluasi kegiatan oleh Bamuskal.

Carik Parangtritis, Wursidi menyampaikan agenda-agenda dalam minggu ini:

  1. Selasa, 27 Juni 2023 Monitoring dan Evaluasi LPMKal (untuk tempatnya menyusul);
  2. Senin, 12 Juni 2023 Bimtek Pengadaan Barang dan Jasa di Hotel Grand Rohan dihadiri Kaur Tata Laksana;
  3. Senin, 12 Juni 2023 pukul 19.30 WIB Rakor Tahapan Pengelolaan Keuangan di Kapanewon Kretek akan dihadiri lurah, carik, danarta dan kaur pangripta;
  4. Selasa, 13 Juni 2023 pukul 08.30 WIB Sosialisasi Kecelakaan Lalu Lintas oleh Dinas Perhubungan Kab. Bantul bertempat di Balai Padukuhan Mancingan;
  5. Selasa, 13 Juni 2023 pukul 12.30 WIB Lurah akan melakukan presentasi terkait Kebijakan Pengelolaan Sampah di Kalurahan;
  6. Senin, 12 Juni 2023 Zoom Meeting tentang Sosialisasi Anti Korupsi akah diikuti oleh jagabaya;
  7. Rabu, 14 Juni 2023 Rapat Koordinasi Administrasi Kalurahan di Joglo Pring Ndeso akan dihadiri oleh carik.

Karjana, S.H menyampaikan daftar petugas upacara yang akan bertugas di upacara kapanewon berikutnya. Hadir pula petugas Koordinator Pendapatan Kapanewon (KPK) Kretek, Suraji dalam koordinasi kali ini. Beliau menyampaikan bahwa satu unit kendaraan bermotor dalam waktu dekat ini akan dikirimkan ke Kalurahan Parangtritis karena telah Lunas PBB 100%, juga sudah dilakukan pencairan untuk reward dukuh. #rst

Komentar atas Apel Pagi dan Koordinasi Pemerintah Parangtritis

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalender

Mbangun Desa

Pengumuman

Silahkan diisini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License